Wednesday, May 11, 2011

Wall Street Menguat, Saham Microsoft Turun Usai Caplok Skype

Jakarta - Saham-saham di bursa Wall Street naik untuk tiga hari berturut-turut, dipimpin oleh saham-saham perkakas dan sektor defensif lainnya. Usai caplok Skype, saham Microsoft pun dilaporkan menurun.

"Pasar telah menyerap semua berita negatif hingga hari ini dan mestinya bisa naik lagi berdasarkan fakta bahwa investor fokus pada pemulihan ekonomi dan pertumbuhan," ujar Jay Leupp, analis dari Grubb & Ellis Co seperti dikutip dari Reuters, Rabu (11/5/2011).

Pada perdagangan Selasa (10/5/2011), indeks Dow Jones industrial average ditutup menguat 75,68 poin (0,60%) ke level 12.760,36. Indeks Standard & Poor's 500 juga menguat 10,87 poin (0,81%) ke level 1.357,16 dan Nasdaq menguat 28,64 poin (1,01%) ke level 2.871,89.

Saham Microsoft Corp yang baru saja mengumumkan pembelian Skype justru turun menjadi 0,6% menjadi US$ 25,67, karena investor menilai harga pembelian yang mencapai US$ 8,5 miliar itu terlalu mahal. Sementara saham eBay Inc yang memiliki saham Skype justru naik 2,5%.

Perdagangan berjalan tidak terlalu ramai dengan transaksi di New York Stock Exchange hanya sebesar 6,6 miliar lembar saham, di bawha rata-rata sejauh ini di tahun 2011 yang sebesar 7,73 miliar lembar saham.



( qom / fw )

Artikel yang Berkaitan

0 komentar:

Post a Comment