Monday, May 9, 2011

'Guru Mobile' Facebook Mengundurkan Diri

Jakarta - Seorang developer mobile di Facebook bernama Joe Hewitt mengundurkan diri dari perusahaan pimpinan Mark Zuckerberg tersebut. Siapa dan bagaimana kiprahnya di Facebook?

Bagi yang belum mengenal Hewitt, dia adalah salah seorang yang berjasa mengembangkan aplikasi Facebook di dalam iPhone sejak 2009. Beberapa tampilan dan fitur-fitur Facebook yang ada di iPhone adalah hasil karyanya.

"Saya mundur dari Facebook. Saya berterimakasih kepada teman-teman yang ada di Facebook. Facebook adalah tempat bekerja di mana pegawainya juga teman-teman terbaik saya," papar Hewitt berdasar keterangan yang ia tulis pada blognya, dan dikutip detikINET, Senin (8/5/2011).

Setelah mundur Hewitt bakal berfokus ke pengembangan HTML5. Selain mengembangkan aplikasi iPhone, ia juga orang yang berjuang untuk mengintegerasikan Facebook di Android.

Dalam blognya, pria ini masih menyatakan bahwa saat ini ia dalam posisi freelance. Selain di Facebook, Hewitt adalah orang yang membuat extension tools bagi developer di browser Firefox bernama Firebug.

"Hebatnya manajemen Facebook adalah mendorong semua orang untuk berinisiatif, mengambil risiko dan memakai sebanyak mungkin 'topi' yang bisa dipakai. Saya berharap lebih banyak perusahaan teknologi yang beroperasi seperti ini," tutur Hewitt.



( fw / wsh )

Artikel yang Berkaitan

0 komentar:

Post a Comment