Saturday, December 18, 2010

Merahkan Cianjur, Telkomsel Tambah 25 BTS

Bandung - Serius menggarap wilayah-wilayah pendukung kota besar, Telkomsel menggenjot infrastrukturnya. Kota-kota penyokong Bandung pun siap 'dimerahkan' oleh Telkomsel. Di penghujung tahun 2010, Telkomsel membangun sebanyak 25 Base Transceiver Station (BTS) di daerah Cianjur. "Penambahan BTS ini dilakukan karena semakin meningkatnya trafik komunikasi seluler dan  dukungan terhadap program penjualan produk kami di wilayah Cianjur," ungkap GM Sales & Customer Service Regional Jabar, Erick Noviantoro kepada detikINET , Jumat (17/12/2010). Hingga akhir 2010 ini tercatat ada 2.330 BTS Telkomsel di Jabar. Jumlah ini sudah melampau target yang telah ditetapkan di awal tahun 2010. "Tahun depan kita mulai fokus ke mobile lifestyle. Karenanya kita terus tingkatkan terlebih dahulu infrastrukturnya. Jadi saat kita sudah kuat infrastrukturnya, jualannya kan mudah. Dan pelanggan pun akan terpuaskan dengan pelayanan kami," katanya menjelaskan. Tak salah jika Erick, demikian pria ini akrab dipanggil mulai menggenjot pertumbuhan pasar broadband. Pasalnya, pembukuan dari broadband mengalami peningkatan yang signifikan. "Di Jabar, dari yang sebelumnya hanya Rp 3 miliar, langsung melonjak menjadi Rp 5 miliar di bulan Agustus. Kemudian bulan Septmber menjadi Rp 6 miliar dan Rp 7 miliar di bulan berikutnya. Saat ini revenue dari broadband mencatat angka Rp 11 miliar," ungkapnya.
( afz / rns )

Friday, December 17, 2010

Galaxy Tab Sabet Gelar Gadget of The Year

Jakarta - Gadget Award kembali memilih deretan gadget-gadget terbaik di kelasnya. Untuk perhelatan di 2010 ini, gelar bergengsi 'Gadget of The Year' jatuh ke tangan Samsung Galaxy Tab. Bagaimana dengan gadget lainnya? Samsung rupanya tak hanya berjaya di satu nominasi. Vendor asal Korea Selatan itu juga membawa pulang penghargaan dari nominasi Best Fashion Gadget, Best Smartphone, Best Pocket Camera, Best TV, dan Best Tablet. Vendor lain tentu bukan tanpa taji. Sebut saja HTC, Nokia, Dell, Sony yang juga berbagi gelar di sejumlah nominasi. Berikut adalah hasil lengkap pemenang Gadget Award 2010 yang dikutip detikINET , Kamis (16/12/2010): - Gadget of The Year: Galaxy Tab - Best Fashion Gadget: Samsung 3D TV C9000 - Best Smartphone: Samsung Galaxy S - Best Innovative Smartphone: HTC Desire - Best Camera Phone: Nokia N8 - Best Pocket Camera: Samsung NX100 - Best DSLR Camera: Sony Alpha A55 - Best TV: Samsung C9000 3D - Best Netbook: Benq Joybook Lite U105 - Best Notebook: Sony Vaio E series - Best Gaming Notebook: Alienware M17x - Best Tablet: Samsung Galaxy Tab - Best All in One PC: Dell Studio One - Best Local Brand: HT Mobile - Best Innovation Local Brand: HT Mobile - Best Design Local Brand: TiPhone - Best Android Local Brand: Nexian Journey - Best Monitor: AOC - Best Eco Green Monitor: BenQ - Best Camcorder: Sony Blogie - Best GSM Provider: Indosat - Best Innovation GSM: XL - Best CDMA Provider: Esia - Best Innovation CDMA: Flexi - Best Blackberry Provider: Indosat - Best Internet Service Provider: SmartFren - Kaskus best brand: Nokia - Kaskus best smartphone: Samsung Galaxy S
( ash / fw )

Thursday, December 16, 2010

Oracle Announces Oracle Cloud Office and Oracle Open Office 3.3

Redwood Shores, Calif. â€" December 15, 2010 News Facts Oracle today introduced !-- .http://www.oracle.com/us/products/applications/open-office/cloud-office-170206.html. -- http://www.oracle.com/us/products/applications/open-office/cloud-office-170206.html" Oracle Cloud Office and !-- .http://www.oracle.com/us/products/applications/open-office/open-office-170241.html. -- http://www.oracle.com/us/products/applications/open-office/open-office-170241.html" Open Office 3.3 , two complete, open standards-based office productivity suites for the desktop, web and mobile devices â€" helping users significantly improve productivity, reduce costs and achieve greater innovation across the enterprise. Based on the Open Document Format (ODF) and open web standards, Oracle Office enables users to share files on any system as it is compatible with both legacy Microsoft Office documents and modern web 2.0 publishing. Oracle Office products, users gain personal productivity, web 2.0 collaboration and enterprise-integrated document tools on Windows, Mac, Linux, Web browsers and smartphones such as the iPhone at an unrivaled price. Oracle Office APIs and open standards-based approach provides IT users with flexibility, lower short and long-term costs and freedom from vendor lock-in - enabling organizations to build a complete Open Standard Office Stack. Open and Integrated for Office Productivity Anywhere Oracle Cloud Office and Oracle OpenOffice 3.3 are enterprise-class office productivity suites that offer applications for word processing, spreadsheets, presentations, database and drawings. Both products allow for ubiquitous document authoring and collaboration and enhanced productivity across the enterprise. Specifically: Oracle Cloud Office 1.0 is a web and mobile office suite that enables web 2.0-style collaboration and mobile document access. Compatibility with Microsoft Office and integration with Oracle Open Office enable rich and seamless offline editing of complex presentations, text and spreadsheet documents. Oracle Open Office 3.3 includes new enterprise connectors to !-- .http://www.oracle.com/us/solutions/ent-performance-bi/business-intelligence/index.html. -- http://www.oracle.com/us/solutions/ent-performance-bi/business-intelligence/index.html" Oracle Business Intelligence , !-- .http://www.oracle.com/us/products/applications/ebusiness/index.html. -- http://www.oracle.com/us/products/applications/ebusiness/index.html" Oracle E-Business Suite , other Oracle Applications and Microsoft Sharepoint, to allow for fast, seamless integration into existing enterprise software stacks. In addition, it adds increased stability, compatibility and performance at up to five times lower license cost compared to Microsoft Office. Oracle Cloud Office has been designed to take advantage of a flexible web-scale architecture offering elastic scaling. Customers and partners can leverage Oracle Cloud Office as an on-premise, on-demand or SaaS deployment. Supporting Quote “Oracle Cloud Office and Oracle Open Office 3.3 deliver complete, open and cost-effective office productivity suites that are designed and optimized for our customers’ needs,” said Michael Bemmer, vice president of Oracle Office. “Customers now have the flexibility to support users across a wide variety of devices and platforms, whether via desktop, private or public cloud. With Oracle Office, enterprises can reduce costs while helping to increase productivity and speed innovation.” Supporting Resources

!-- .http://www.oracle.com/office. -- http://www.oracle.com/office" Oracle Office Website

!-- .http://blogs.oracle.com/office/. -- http://blogs.oracle.com/office/" The Oracle Office Blog

!-- .http://blogs.oracle.com/office/2010/09/oracle_cloud_office_preview_at_oow_2010.html. -- http://blogs.oracle.com/office/2010/09/oracle_cloud_office_preview_at_oow_2010.html" Oracle Cloud Office Preview

!-- .http://www.oracle.com/us/products/applications/open-office/060551.pdf. -- http://www.oracle.com/us/products/applications/open-office/060551.pdf" Oracle Open Office Datasheet About Oracle Oracle (NASDAQ: ORCL) is the world’s most complete, open, and integrated business software and hardware systems company.  For more information about Oracle, please visit http://www.oracle.com" http://www.oracle.com . Trademarks div class="legalese" Oracle and Java are registered trademarks of Oracle and/or its affiliates. Other names may be trademarks of their respective owners. Contact Info

9 Toko PC Dapat Penghargaan Kejujuran

Jakarta - Toko yang mempromosikan dan menjual piranti lunak asli dianggap sebagai toko yang 'jujur'. Sembilan di antaranya mendapatkan penghargaan karena 'kejujuran' itu. Penghargaan itu bernama Star Shop Award yang diberikan oleh Microsoft. Edisi terbaru penghargaan ini diberikan pada sembilan toko berdasarkan survei yang dilakukan pada sekitar 600 toko di Jakarta dan Bandung. Seperti dikutip detikINET dari keterangan tertulis, Rabu (15/12/2010), kesembilan toko itu akan bergabung dengan 12 dealer PC penerima Star Shop Award sebelumnya. Menurut Microsoft, selain aktif mempromosikan dan menjual perangkat lunak asli, toko-toko ini juga merupakan anggota dari program Microsoft untuk channel IT, Microsoft Partner Network (MPN). Berikut adalah sembilan toko pemenang Star Shop Award:
<ul"
<li" Shop Toshiba, Mangga Dua Mall </li"
<li" Bhinneka.com, Mangga Dua Mall </li"
<li" Quantum Computer, Mangga Dua Mall </li"
<li" Kreasindo, Harco Mangga Dua </li"
<li" Tops’s Computer, Harco Mangga Dua </li"
<li" Platinum, Bandung </li"
<li" Duta Com, BEC Bandung </li"
<li" Misi, BEC Bandung </li"
<li" Daya Computer System, Bandung </li"
</ul"
Jujur Seperti Apa? Star Shop Award mulai digelar pada Juni 2010. Tahap pertama, 200 penjual PC di Mal Mangga Dua Jakarta disurvei dan hasilnya 65 penjual PC berhasil melewati putaran pertama penilaian. Setelah putaran pertama itu, seleksi lanjutan menjaring 12 penjual PC yang akhirnya mendapatkan penghargaan. Kriteria 'Penjual PC Jujur' dari Microsoft bukan soal moralitas. Microsoft menyebutkan, tujuan dari program STAR Shop Award adalah untuk mempromosikan dan memberikan penghargaan kepada penjual PC yang menjual PC baru hanya dengan software asli secara konsisten. Ini artinya, toko-toko penerima Star Shop Award memiliki penjual yang terlatih dan hanya akan merekomendasikan piranti lunak resmi berlisensi. Konon, jika pembeli datang dan meminta dipasang software bajakan pun tak akan dipenuhi. 'Carrot and Stick' Jika di satu sisi Microsoft memberikan penghargaan pada 'penjual yang jujur', di sisi lain juga ada upaya memerangi mereka yang menjual produk bajakan. Microsoft menyampaikan, ada 20 penjual PC di Bandung, Jakarta, Makassar, Surabaya dan Medan yang telah ditangkap oleh pengacara Microsoft yang ditunjuk untuk membahas tindakan pelanggaran yang mereka lakukan. Microsoft menyebut tindakan hukum ini perlu demi melindungi mitra mereka. Konon, para mitra mengalami kerugian akibat adanya penjual yang 'tidak jujur'. "Tindakan-tindakan yang perlu dilakukan untuk melindungi mitra bisnis kami dan pelanggan yang jujur. Kami menerima banyak keluhan dari penjual PC bahwa mereka mungkin akan tutup toko jika mereka tidak dapat bersaing dengan tetangga mereka yang menjual PC baru serupa tetapi diinstal dengan software bajakan," sebut Jonathan Selvasegaram, Regional Attorney Microsoft di Singapura. Apkomindo Mendukung Dukungan pada program penghargaan itu disampaikan oleh Asosiasi Pengusaha Komputer Indonesia (Apkomindo). "Penjual komputer harus menyadari bahwa jika mereka menjual komputer yang diinstal dengan software bajakan, mereka tidak hanya mempengaruhi kehidupan penjual yang jujur, mereka juga menempatkan pelanggan mereka ke dalam resiko karena menggunakan software tanpa lisensi," tutur Suhand Wijaya, Presiden Apkomindo. Suhanda mengatakan, Apkomindo mau bekerjasama dengan Microsoft untuk memberikan wawasan pada dealer komputer soal software asli. "Software adalah jantung dari komputer Anda. Anda berisiko kehilangan data berharga, informasi pribadi dan akan mengalami downtime saat Anda menggunakan software bajakan," ujarnya. Menurut Elizabeth Wirapranata, Genuine Software Initiative Lead PT Microsoft Indonesia, Microsoft ingin terus menggandeng Apkomindo dalam menggarap pasar lokal. Termasuk lewat program Star Shop Award tadi. "Tim hukum kami di Singapura mengambil pendekatan yang tegas terhadap penjual PC yang terus menjual mesin dengan software bajakan, tetapi kami juga memberikan penghargaan bagi mereka yang telah melakukan hal yang benar," Elizabeth menandaskan.
( wsh / wsh )

Wednesday, December 15, 2010

Prinsip - Prinsip Desain Grafis

Dalam bekerja seorang desainer grafis harus mempertimbangkan berbagai prinsip demi mencapai hasil akhir yang baik. Prinsip-prinsip desain yang akan dijelaskan di bawah ini bukanlah sebuah nilai mati bahwa desain yang paling baik adalah seperti apa yang dikandung dalam prinsip tersebut. Tetapi sekadar anjuran beginilah seharusnya desain yang baik. Karena sesungguhnya tidak ada penilaian bagus atau jelek atas sebuah desain. Semuanya itu tergantung selera desainer grafis, klien dan khalayak yang menjadi sasaran pesan. Hal ini ditegaskan pakar desain grafis, Danton Sihombing dalam majalah Cakram: penilaian karya desain grafis sesungguhnya adalah menguji tingkat kelayakannya, dalam arti tidak ada karya desain grafis yang benar ataupun yang salah.

Prinsip - Prinsip Desain Grafis adalah sebagai berikut:
Kesederhanaan
Banyak pakar desain grafis menyarankan prinsip ini dalam pekerjaan desain. Hal ini sangat logis demi kepentingan kemudahan pembaca memahami isi pesan yang disampaikan. Dalam penggunaan huruf sebuah berita misalnya. Huruf judul (headline), subjudul dan tubuh berita (body text) sebaiknya jangan menggunakan jenis font yang ornamental dan njilimet, seperti huruf blackletter yang sulit dibaca. Desainer grafis lazim juga menyebut prinsip ini sebagai KISS (Keep It Simple Stupid). Prinsip ini bisa diterapkan dengan penggunaan elemen ruang kosong (white space) dan tidak menggunakan terlalu banyak unsur-unsur aksesoris. Seperlunya saja.
Keseimbangan
Keseimbangan adalah keadaan atau kesamaan antara kekuatan yang saling berhadapan dan menimbulkan adanya kesan seimbang secara visual. Prinsip keseimbangan ada dua, yaitu: keseimbangan formal (simetris) dan keseimbangan informal.

Keseimbangan formal memberikan kesan sempurna, resmi, kokoh, yakin dan bergengsi. Keseimbangan formal juga menyinggung mengenai konsistensi dalam penggunaan berbagai elemen desain. Semisal wana logo. Dalam desain kartu nama desain dibuat dengan full color (F/C). Tetapi dengan pertimbangan agar desain lebih variatif dan tidak membosankan, maka pada media desain yang berbeda Anda membuat logo tersebut dengan warna duotone. Nah, pada kondisi ini, gagasan variasi desain sebaiknya tidak diperlukan. Apa jadinya kalau logo tersebut adalah logo sebuah produk barang. Konsistensi juga sangat diperlukan sebagai kesan identitas yang melekat pada sebuah merek produk. Kita tidak mau konsumen sampai lupa pada produk yang dijual. Sedangkan keseimbangan informal bermanfaat menghasilkan kesan visual yang dinamis, bebas, lepas, pop, meninggalkan sikap kaku, dan posmodernis.
Kesatuan
Kesatuan adalah kohesi, konsistensi, ketunggalan atau keutuhan, yang merupakan isi pokok dari komposisi. Contohnya adalah ilustrasi, garis dan teks diberi raster sehingga memberikan kesan kesatuan terhadap pesan yang dimaksud.
Penekanan (aksentuasi)
Penekanan dimaksudkan untuk menarik perhatian pembaca, sehingga ia mau melihat dan membaca bagian desain yang dimaksud. Kalau dalam konteks desain surat kabar ini bisa dilakukan dengan memberikan kotak raster atas sebuah berita. Hal ini akan mengesankan pentingnya berita itu untuk dibaca oleh pembaca. Atau juga membesarkan ukuran huruf pada judul berita, sehingga terlihat jauh berbeda dengan berita lainnya. Penekanan juga dilakukan melalui perulangan ukuran, serta kontras antara tekstur, nada warna, garis, ruang, bentuk atau motif.
Irama (repetisi)
Irama merupakan pengulangan unsur-unsur pendukung karya seni. Irama merupakan selisih antara dua wujud yang terletak pada ruang, serupa dengan interval waktu antara dua nada musik beruntun yang sama. Desain grafis mementingkan interval ruang atau kekosongan atau jarak antar obyek. Misalnya jarak antarkolom. Jarak antar teks dengan tepi kertas, jarak antar 10 foto di dalam satu halaman dan lain sebagainya.
Demikian Prinsip - Prinsip desain Grafis, semoga bermanfaat
Terima kasih

Nokia E7, Saudara N8 dengan Keyboard Qwerty Slide

Jakarta - Setelah Nokia N900 dan N97 Mini, Nokia kembali menghadirkan smartphone dengan form factor stylish berpadu keypad qwerty slide. Dengan nama depan E-Series, ponsel pintar ini menyasar kalangan pebisnis. Inilah Nokia E7. Dari bentuknya yang stylish dan khas, kita pasti langsung berpikir bahwa ini adalah versi Nokia N8 dengan keypad qwerty. Sayangnya tak seperti saudaranya tersebut, ia tak dibekali kamera sebesar 12 megapixel, melainkan hanya 8 megapixel. Saat dijajal detikINET , Selasa (14/12/2010), ponsel ini begitu nyaman digenggam. Terasa berat dan solid dalam balutan cover stainless stell silvernya. Tak hanya hadir dengan satu warna, E7 juga memiliki warna hitam, biru dan orange. Berbekal layar 4 inch rasa ponsel ini masih mirip dengan Nokia N8. Namun ia menawarkan aplikasi kantoran yang didukung koneksi USB on the Go dan port HDMI. Dalam kesempatan ini, detikINET sempat melakukan pengetesan dengan memasukan data power point. Tak perlu waktu lama, Nokia E7 langsung medeteksinya. Pengguna bisa langsung mengedit seperlunya, sebelum langsung menayangkan via port HDMI. Caranya pun sangat praktis, pengguna yang telah terbiasa dengan ponsel Nokia pasti tak perlu waktu lama untuk beradaptasi. Dilihat aplikasi di dalamnya, handset ini telah memiliki beberapa aplikasi pre-installed dengan fungsi productivity seperti: Vligo, F-Secure, Quick Office serta World Traveler. Tak hanya itu ia pun juga dilengkapi aplikasi bisnis pre-installed seperti: Microsoft COmmunicator Mobile dan Joiku Spot. Sebagai bagian dari keluarga terbaru E-series, tentu fitur Map juga sudah termasuk di dalamnya. Pada kesempatan ini detikINET mencoba melakukan sharing suatu lokasi yang dicapture via Ovi Map, melalui Ovi Mail. Sangat praktis untuk menunjukan lokasi kepada rekan kita. Sayangnya, waktu yang diberikan Nokia sangat terbatas untuk menajajal produk ini lebih dalam. Selain itu Nokia juga belum memastikan berapa harga yang perlu ditebus untuk membawa pulang ponsel ini, jadi tunggu saja kehadirannya di pasaran mulai Kuartal I 2011. Berikut adalah spesifikasi Nokia E7: - OS: Symbian^3 - Dimensi: 123.7 x 62.4 x 13.6 mm - Berat: 176 gram - Display: 4 inch AMOLED kapasitif - Memori: 16 GB mass memory / RAM 256 - Kamera: 8 megapixel flash dual LED
( fw / eno )

Tuesday, December 14, 2010

LTE Harus Mau Berbagi dengan Konten Lokal

Jakarta - Pemerintah memang belum menetapkan jatah yang diharuskan untuk Tingkat Kandungan Lokal dalam Negeri (TKDN) dalam penggelaran jaringan 4G berbasis teknologi Long Term Evolution (LTE). Namun dipastikan, nilainya tak akan jauh berbeda dengan kewajiban TKDN sebelumnya. Menurut Anggota Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) Heru Sutadi, Indonesia telah terlalu lama menjadi bangsa yang konsumtif di sektor telekomunikasi. "Bangsa ini terlalu lama menjadi bangsa yang konsumtif untuk produk telekomunikasi, sehingga diharapkan dengan adanya LTE kita bisa mengembangkan industri lokal baik pengembangan chip maupun konten," kata dia di sela seremoni uji coba LTE di Wisma Ericsson, Jakarta, Selasa (14/12/2010). Heru menuturkan, kewajiban untuk menyisihkan sebagian besar belanja modal (capital expenditure/capex) operator untuk TKDN telah dimulai sejak lisensi 3G dikeluarkan pada 2007 lalu. "Kami memang belum menetapkan besarannya. Namun sejak 3G, 30 persen capex sudah mulai diwajibkan untuk TKDN produk lokal. Tampaknya kita akan konsisten menerapkan regulasi itu," kata dia. Pengamat telekomunikasi Gunawan Wibisono menilai, dengan belanja modal capex telekomunikasi yang setiap tahunnya bisa menyentuh Rp 100 triliun, pendapatan yang diterima oleh industri lokal tidak lebih dari 3%. Nilai itu dianggap terlalu kecil. "Kita selalu terlambat dalam teknologi. Akhirnya terpaksa pakai asing lagi. Satu-satunya peluang, pengembang lokal harus mampu manfaatkan peluang berkiprah di dunia broadband. Namun, berkenankah Ericsson (dan vendor lainya) membagi kue pada industri lokal?" kata akademisi dari Universitas Indonesia itu. Presiden Direktur Ericsson Indonesia, Mats Ottersredt, mengklaim telah coba menumbuhkan industri lokal dengan menggandeng akademisi dan para pengembang konten. "Kami selalu mendorong dan mengedukasi mereka untuk menciptakan konten yang bagus agar industri ini juga dinikmati oleh lokal. Namun kami hanya bisa mendukung mereka dari sisi konten saja, kalau dari sisi teknologi, itu masih area kami," tandas dia.
( rou / ash )

Broadband Cuma Alat, Bukan Tujuan Utama

Jakarta - Meningkatkan kecepatan akses data telekomunikasi dan internet bukan tujuan utama yang diinginkan pemerintah. Namun lebih kepada bagaimana akses broadband itu pada akhirnya bisa meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat Indonesia. "Broadband bukan tujuan utama. Tapi bagaimana broadband menjadi alat untuk menunjang ekonomi," kata Heru Sutadi, Anggota Komite Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) dalam diskusi soal Broadband LTE di Wisma Ericsson, Jakarta, Selasa (14/12/2010). Heru mencontohkan, dengan tersedianya akses broadband yang memadai mulai dari kota besar hingga daerah pelosok, layanan telemedicine dan e-learning seharusnya sudah mulai bisa diimplementasikan. "Dengan telemedicine, dokter di kota bisa lebih cepat memberikan pertolongan pertama ke masyarakat di daerah pelosok. Begitu pun dengan e-Learning, masyarakat desa juga bisa lebih pintar dengan materi pembelajaran yang tak kalah dengan masyarakat kota," tandas dia.
( rou / ash )

Monday, December 13, 2010

Penjualan Nokia C3 Tembus 1 Juta Unit

</div"

Jakarta -
Ditengah invasi ponsel-ponsel Android, ternyata segmentasi ponsel low-end Nokia masih diminati pasar Indonesia. Hal itu terbukti dengan angka penjualan Nokia C3 yang menembus angka 1 juta unit dalam enam bulan.
Nokia C3 merupakan ponsel low-end S40 pertama yang dikembangkan dengan perhatian khusus pada pengguna yang ingin selalu terhubung ke jajaring sosial. Ponsel ini dilengkapi keyboard QWERTY penuh untuk akses langsung ke Facebook atau Twitter.
“Penjualan Nokia C3 yang menembus angka satu juta merupakan salah satu bukti nyata sambutan hangat para pengguna di Indonesia terhadap usaha konsisten Nokia dalam memenuhi kebutuhan konsumen yang selalu berkembang," ujar Bob McDougall, Country Manager Nokia Indonesia, sesuai keterangan tertulis yang diterima detikINET , Minggu (12/12/2010). 
Sebagai bentuk apresiasi dan rasa  terima kasih atas sambutan masyarakat Indonesia yang luar biasa,  Nokia C3 ingin berkontribusi kepada masyarakat Indonesia melalui kegiatan 'Nokia Gives Back.' 
Kontribusi yang diberikan berupa donasi uang tunai sebesar Rp 100.000.000 yang ditujukan untuk membantu para korban bencana alam di Mentawai, dan Yogyakarta. Donasi disumbangkan melalui sebuah yayasan non-profit terpercaya di Indonesia dan akan diserahkan pada tanggal 17 Desember 2010.
 

( fw / fk )

Sunday, December 12, 2010

LogLogic Leverages MySQL and Oracle Linux to Improve Performance and Reliability for its Critical Business Offerings

Oracle Enables LogLogic to Create Scalable Software Infrastructure for its Security Information and Event Management Solutions
Redwood Shores, Calif. – October 29, 2010
News Facts
To better support the dynamic needs of its growing business, LogLogic, Inc. has integrated the combination of MySQL and Oracle Linux into its comprehensive suite of security information and event management (SIEM) products that help its more than 1,000 large enterprise customers to achieve regulatory compliance, protect valuable customer information, and improve the efficiency of IT operations.
Speed, reliability and scalability are at the heart of LogLogic’s product value proposition. As customers’ requirements grew, LogLogic’s products needed to scale substantially to accommodate demand.
As a result, LogLogic embedded MySQL as the data processing engine for its products. The affordable, scalable, and robust solution enabled LogLogic to comfortably handle its expanding processing requirements, which include the receipt and indexing of more than a quarter of a million log entries per second and tens of billions of records per day.
The company also deployed Oracle Linux as the operating system, and uses Oracle Unbreakable Linux support, for its LogLogic 5 hardware appliance, allowing it to meet growing customer demand for testing and certification of storage and other environments.

With MySQL and Oracle Linux, LogLogic now has a reliable and scalable foundation for its product suite and can quickly provide a 360-view into customer operations, security stance, and more.
With a single point of support for both MySQL and Oracle Linux, leveraging the Oracle Unbreakable Linux support program, LogLogic is able to quickly resolve issues and more effectively meet the 24x7 requirements of its customers.
Supporting Quote
"As a medium-sized company, we benefit greatly from the processing power and economies provided by MySQL and Oracle’s rigorous testing and range of experts when it comes to Oracle Linux,” said Bill Roth, Executive Vice President, LogLogic, Inc. “Oracle readily identifies bugs and provides fixes and patches ahead of the RedHat distribution. With the combination of MySQL and Oracle Linux as the foundation, we can meet our business objectives and the certification and testing requirements of our enterprise customers with confidence.”

Komputer Axioo Akan Dibekali Aplikasi Pembuat Robot

</div"

Jakarta - Axioo sebagai merek komputer lokal yang cukup getol melakukan inovasi, kini berencana memasukan aplikasi pembuat robot pada jajaran produk mereka. Axioo memang memiliki banyak varian komputer jinjing yang beredar di pasaran. Untuk itulah Robotic Explorer merangkulnya sebagai mitra memasarkan aplikasi pembuat robot. Aplikasi tersebut konon telah dikembangkan selama 4 tahun. Isinya adalah bermacam-macam teknik membuat robot. Mulai dari algoritma ataupun pemrograman. "Kami memang bekerjasama dengan Robotic Explorer untuk memaketkan sofware mereka di dalam produk kami," ujar Budi Wahyu Jati, Direktur Axioo Internasional di Thamrin City, Sabtu (11/12/2010). Namun sayangnya, Budi belum bisa memastikan tipe apa saja dan mulai kapan hal tersebut mulai dilakukan. "Untuk tipenya dan waktu pemasarannya belum kami tetapkan, tapi mulai Januari nanti kita sudah mulai mengadakan road show ke berbagai sekolah," tambah Budi.
( eno / fyk )