Wednesday, May 18, 2011

Lacak Pembobol Situs, Polri Gandeng Kominfo

Jakarta - Polri masih menyelidiki pembobol situs www.polri.go.id. Untuk melacak sang pembobol, Polri telah berkoordinasi dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo).

"Jadi hacker ini sudah lama. Artinya sekarang polisi lagi diganggu, artinya proses penyelidikan. Tentunya kita terus berkomunikasi dengan Kemenkominfo," ujar Kapolri Jenderal Pol Timur Pradopo di Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Jaksel, Rabu (18/5/2011).

Timur mengatakan, pemulihan situs polri menjadi prioritas utama. Hal ini agar pelayanan pada masyarakat tidak terganggu.

"Saya kira itu bagian yang harus dilakukan supaya aman institusi polisi. Artinya itu upaya supaya informasi masyarakat tidak keliru. Saya kira itu yang harus kita lakukan," imbuh mantan Kapolda Jawa Barat ini.

"Apakah pelakunya sudah teridentifikasi?" tanya wartawan.

"Belum," ucapnya.

Sebelumnya, halaman utama situs Polri tidak bisa diakses tanpa sebab, sejak Senin (16/5) kemarin. Sementara pada bagian tertentu masih 'hidup', hanya saja berisi konten berbau agama.

Selain menampilkan pesan teks bernuansa agama, di dalam situs tersebut juga menampilkan sebuah gambar dan video yang dihubungkan ke YouTube dengan pesan sejenis.

Belum jelas apa motif pelaku melakukan aksi ini. Pelaku pun tidak meninggalkan pesan untuk menyisakan rekam jejaknya, seperti yang biasa dilakukan para peretas ketika menyusup suatu situs.



( ape / ash )

Artikel yang Berkaitan

0 komentar:

Post a Comment