Friday, May 20, 2011

Avaya Dekati UKM dengan IP Office 7

Jakarta - Avaya memperkenalkan IP Office terbaru, versi 7, yang ditujukan pada usaha kecil dan menengah (UKM). Beberapa kemampuan baru pun dihadirkan, seperti disampaikan dalam keterangan yang diterima detikINET, Jumat (20/5/2011).

Avaya IP Office 7.0 merupakan solusi komunikasi yang dirancang untuk pengguna UKM. Sasarannya termasuk para wirausahawan, perusahaan pemula (startup) dan perusahaan menengah.

Fitur baru dalam Avaya IP Office 7.0 termasuk integrasi IP dan telepon digital Nortel Enterprise Solutions (NES) ke dalam platform IP Office. Hal ini memungkinkan pelanggan NES untuk meningkatkan kemampuan solusi yang mereka gunakan ke IP Office 7.
 
Avaya IP Office 7.0 juga menghadirkan portofolio perangkat kolaborasi multimedia yang lebih luas, termasuk telepon desktop layar sentuh, telepon konferensi dengan kemampuan seperti audio wide-band, perekaman panggilan melalui SD card dan konektivitas USB cepat ke laptop untuk set up temporer.

Portofolio yang diperluas ini juga menawarkan serangkaian kemampuan video, termasuk konferensi video HD dari softphone PC meja, tanpa paralatan tambahan.

Avaya mengklaim sedang menjajaki inovasi-inovasi mendatang dalam kolaborasi untuk pasar UKM ini, termasuk Avaya Flare Experience untuk UKM.





( wsh / wsh )

Artikel yang Berkaitan

0 komentar:

Post a Comment