Thursday, July 14, 2011

eBay: Pasar e-Commerce Indonesia Sangat Potensial

eBay: Pasar e-Commerce Indonesia Sangat Potensial

Jakarta - Jual beli online atau e-Commerce terbilang masih merupakan hal baru bagi masyarakat Indonesia. Karenanya, potensi pasar di Tanah Air dinilai masih sangat besar.

Hal itu dinyatakan oleh perwakilan eBay, situs lelang dan jual beli ternama. Oliver Hua selaku Chief Operating Officer eBay China, Southeast Asia & Jepang memaparkan pandangannya dalam konferensi industri digital Id-Byte di Jakarta, Kamis (14/7/2011).

"Ada beberapa faktor pendukung mengapa e-commerce memiliki potensi sangat tinggi di Indonesia," papar dia.

Pertama, Indonesia memiliki pengguna media sosial yang kuat. Hal ini bisa menjadi faktor pendukung perkembangan e-commerce di mana komunitas media sosial bisa menjadi sarana berbagi informasi.

Kemudian, penetrasi perangkat mobile khususnya ponsel sangat tinggi di Indonesia. Jual beli online via ponsel dengan memakai aplikasi mobile e-commerce pun mungkin akan memiliki banyak peminat.

"e-Commerce di Indonesia relatif masih dalam tahap baru lahir. Saat ini, tren e-commerce di sini mulai berakselerasi," tambah Hua.

Hal ini tampak dengan kehadiran berbagai website e-commerce lokal maupun mancanegara yang beroperasi di sini. Masyarakat mulai banyak yang melakukan transaksi jual beli via dunia maya.




( fyk / ash )


Sumber detik com

Artikel yang Berkaitan

0 komentar:

Post a Comment