Tuesday, November 15, 2011

Saingi Apple, Sony Siapkan TV Masa Depan

Saingi Apple, Sony Siapkan TV Masa Depan

Jakarta - Para vendor teknologi sedang berpikir keras untuk merevolusi perangkat televisi. Sony misalnya, berjanji akan memperkenalkan perangkat televisi revolusioner untuk berkompetisi dengan vendor lainnya, seperti Apple.

Howard Stringer selaku CEO Sony menyatakan manufaktur televisi besar seperti perusahaannya tengah sibuk memproyeksi seperti apa seharusnya televisi masa depan. Sony merasa perlu bertindak cepat karena divisi televisi mereka terus merugi.

"Terdapat jumlah biaya yang luar biasa besar di bagian riset dan pengembangan untuk mengembangkan perangkat televisi yang berbeda," kata Stringer.

"Kami tidak bisa terus-terusan menjual set televisi seperti yang kami lakukan sekarang. Sebab, semuanya membuat kami kehilangan uang," lanjutnya, dikutip detikNET dari Telegraph, Senin (14/11/2011).

Stringer juga meyakini mereka nantinya akan berkompetisi dengan Apple. Pasalnya Steve Jobs, sebelum meninggal, juga memikirkan dengan keras bagaimana caranya untuk merevolusi dunia televisi.

Dalam biografi resminya yang ditulis Walter Isaacson, Steve Jobs memang menyatakan sedang mengerjakan perangkat televisi yang bisa dihubungkan dengan mudah ke berbagai perangkat dan layanan komputasi awan.

"Ini akan memiliki user interface paling simpel yang bisa Anda bayangkan, aku akhirnya bisa memecahkannya," kata Jobs. Ada rumor pula bahwa perangkat televisi tersebut bisa diperintah lewat suara melalui fitur Siri.




( fyk / rou )

Sumber detik com

Artikel yang Berkaitan

0 komentar:

Post a Comment