Tuesday, November 15, 2011

LG Segera Rilis Upgrade OS Optimus 3D

LG Segera Rilis Upgrade OS Optimus 3D

Jakarta - Dalam waktu dekat LG akan merilis upgrade sistem operasi (OS) untuk smartphone jagoannya, Optimus 3D. Upgrade ini di antaranya menyertakan fitur dan peningkatan kemampuan.

Upgrade Gingerbread yang di-customize untuk Optimus 3D ini tak hanya akan menyertakan pengembangan kemampuan dari Google seperti peningkatan pengelolaan daya, fungsi copy/paste dan user interface yang lebih baik, tetapi juga peningkatan yang dilakukan LG seperti kecepatan jaringan dan pengalaman 3D serta fungsi multimedia yang lebih baik.

"Kemampuan fitur yang ditingkatkan ini termasuk dalam upgrade Android 2.3 yang kami customize. Berbagai kemampuan ini akan memungkinkan pengguna lebih jauh terintegrasi dengan 3D dalam kehidupan sehari-hari," kata President dan CEO LG Electronics Mobile Communications Dr Jong-seok Park.

Seperti dilansir Cellular-news dan dikutip detikINET, Selasa (15/11/2011), dia juga menambahkan bahwa LG telah membuat teknologi lebih mudah diakses dan dinikmati melalui smartphone.

Di dalam upgrade ini termasuk juga fitur tambahan seperti kemampuan rekam video dan waktu playback MP3 yang lebih lama. Tersedia mulai 21 November, LG akan merilisnya pertama kali untuk wilayah Eropa, diikuti dengan negara-negara lain hingga akhir tahun ini.




( rns / ash )

Sumber detik com

Artikel yang Berkaitan

0 komentar:

Post a Comment