Sunday, May 1, 2011

3 Pembocor Desain iPad 2 Ditangkap

Jakarta - Tiga pekerja di Foxconn Electronics, perusahaan manufaktur produk Apple, ditangkap pihak berwajib. Mereka dituduh membocorkan desain casing iPad 2 pada pembuat aksesoris pihak ketiga.
 
Dikutip detikINET dari PCMag, Minggu (1/5/2011), pekerja yang ditahan bekerja di pabrik Foxconn di Shenzen, China. Mereka ditangkap otoritas China dan resmi dijerat dengan dakwaan melanggar regulasi rahasia perdagangan perusahaan.

Di bulan Desember 2010, memang beredar bocoran casing iPad 3 yang menampakkan keberadaan kamera belakang serta desain lebih langsing. Kala itu, Foxconn sudah curiga karyawannya jadi pelaku pembocoran.

Pabrik Foxconn di Shenzen sendiri terbilang kontroversial. Beberapa waktu lalu, pabrik ini sempat dihebohkan kasus bunuh diri karyawan yang konon dikarenakan kondisi kerja kurang baik serta gaji yang rendah.

Foxconn pun coba mengantisipasi agar kejadian tragis tersebut tidak terulang. Baru-baru ini, mereka memutuskan meningkatkan gaji karyawan.



( fyk / ash )

Artikel yang Berkaitan

0 komentar:

Post a Comment