Thursday, October 6, 2011

Bill Gates Bicara Soal Steve Jobs

Bill Gates Bicara Soal Steve Jobs

Jakarta - Microsoft dan Apple boleh saja memiliki persaingan yang sengit di industri IT. Namun hubungan bos keduanya, Bill Gates dan Steve Jobs, bisa dibilang akur-akur saja. Bahkan Gates mengaku beruntung sempat mengenal Jobs.

Gates pun merasakan duka yang mendalam lantaran kepergian teman sekaligus kompetitornya tersebut. "Bagi mereka beruntung dapat bekerja sama dengannya (Steve Jobs-red.), itu merupakan kebanggaan yang luar biasa," tukas Gates, dikutip detikINET dari Reuters, Kamis (6/10/2011).

"Saya akan sangat merindukan Steve," imbuhnya.

Jobs dan Gates yang kini berusia 55 tahun merupakan dua sosok yang bisa dibilang sebagai legenda di dunia IT. Keduanya memiliki peran sentral dalam pengembangan personal komputer di tahun 70 dan 80-an. Uniknya, mereka bisa menjadi teman sekaligus lawan. Tentunya pesaing dalam arti yang positif.

"Dunia jarang melihat seseorang yang memiliki dampak yang mendalam seperti yang Steve miliki. Termasuk untuk dampak yang dihasilkan kepada generasi yang akan datang," lanjut Gates.

"Saya sangat sedih mendengar kabar wafatnya (Jobs-red.). Saya dan Melinda menyatakan rasa duka yang mendalam terhadap keluarga, teman-temannya, dan siapapun yang tersentuh dengan apa yang dikerjakan Steve," tandas Chairman dan pendiri Microsoft.

Jobs dilaporkan meninggal dalam usia 56 tahun. Ia menghembuskan nafas terakhirnya pada Rabu waktu Palo Alto, Calif, Amerika Serikat, lantaran masalah kesehatan.




( ash / fyk )

Sumber detik com

Artikel yang Berkaitan

0 komentar:

Post a Comment