Friday, April 22, 2011

Dampak Gempa dan Tsunami, Sony Tunda Camcorder 3D

Jakarta - Sony terpaksa harus menunda peluncuran produk camcorder HDR-T10 yang dibekali kemampuan tiga dimensi (3D). Penundaan dilakukan karena perusahaan asal Jepang ini kekurangan pasokan sebagian komponen sebagai dampak gempa dan tsunami yang terjadi 11 Maret 2011 silam.

Seperti diketahui, gempa dan tsunami yang menghantam Jepang telah memaksa pabrik-pabrik berhenti beroperasidan mengganggu rantai distribusi pasokan. Hal ini juga mengganggu pasokan komponen elektronik secara global. Maklum saja, sebagian besar perusahaan elektronik di dunia mengandalkan pasokan dari perusahaan asal negeri sakura. 

Bagi Sony sendiri, kondisi ini menyebabkan perusahaannya kekurangan beberapa komponen yang dibutuhkan untuk merakit camcorder 3D. Demikian keterangan yang dikutip detikINET dari PC World, Kamis (21/4/2011).

Juru bicara Sony menyebutkan, camcorder 3D sebelumnya dijadwalkan meluncur bulan ini. Sony mengonfirmasikan peluncuran di negeri asalnya akan ditunda menjadi 13 Mei 2011. Sedangkan untuk negara lain, Sony belum bisa menyebutkan rencananya.




( rns / wsh )

Artikel yang Berkaitan

0 komentar:

Post a Comment