Sunday, October 16, 2011

Norton 360 Versi 6.0 Beta Tersedia untuk Umum

Norton 360 Versi 6.0 Beta Tersedia untuk Umum

Jakarta - Ingin mencicipi versi terbaru Norton 360? Symantec telah mengumumkan ketersediaan versi Beta piranti lunak keamanan itu.

Seperti disampaikan dalam keterangan yang diterima detikINET, Minggu (16/10/2010), versi beta ini tersedia secara gratis dari Norton Beta Center.

Norton 360 6.0 Beta memiliki kemampuan dasar keamanan dari Norton Internet Security 2012. Di luar itu, tambahannya termasuk kemampuan PC tuneup dan backup.

Beberapa fitur baru di Norton 360 v6.0 adalah:

Norton Identity Safe in the Cloud – Fitur ini diharapkan bisa melindungi informasi pribadi dan finansial pengguna.

Norton Management – Digunakan untuk mengelola seluruh produk Norton yang dimiliki pengguna lewat antarmuka di web.

Download Insight Stability Ratings – Selain soal keamanan, kini setiap file yang di-download akan dicek efeknya terhadap kestabilan sistem berdasarkan pengalaman pengguna lain.

Bandwidth Management – Untuk yang berlangganan koneksi terbatas, agar paket data bulanan tak cepat habis.

Selain itu, tetap ada fitur utama seperti Norton Insight, yang menggunakan pengamanan berbasis reputasi dan Sonar, yang memantau perilaku mencurigakan dari aplikasi di dalam komputer.



( wsh / wsh )

Sumber detik com

Artikel yang Berkaitan

0 komentar:

Post a Comment