Saturday, August 6, 2011

Game Urban Fatburner Ikut Meriahkan Ramadhan

Game Urban Fatburner Ikut Meriahkan Ramadhan

Bandung - Setelah sukses dengan Urban Fatburner yang telah didownload lebih dari 200 ribu di Nokia Ovi Store, kini dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, Agate Studio, game developer yang bermarkas di Bandung ini meluncurkan Urban Fatburner Ramadhan Rush.

"Urban Fatburner Ramadhan Rush merupakan wujud rasa terima kasih kami kepada fans. Karena pemain terbanyak Urban Fatburner terdapat di Indonesia, maka itu kami mendesain versi Ramadhan ini," jelas Shieny Aprilia, Chief of Operating Officer Agate Studio.

Dalam keterangan tertulis yang diterima detikINET, Sabtu (6/8/2011), game Urban Fatburner diklaim tidak hanya diunguh oleh gamer Indonesia saja, melainkan negara lain seperti Australia, Italia, Turki, India dan Afrika Selatan.

Cara bermain Fatburner sangat mudah dan sederhana. Nikki Dibya Wardhana, lead designer of Urban Fatburner memastikan bahwa pemain bisa mendapatkan kesenangan hanya dengan menekan satu tombol saja.

Dalam game ini gamer bermain sebagai orang gendut yang berusaha menguruskan badan dengan cara berlari untuk membakar lemak dan menjadi kurus. Semakin jauh pemain berlari, semakin tinggi point yang didapatkan.

Uniknya, jika di urban fatburner sebelumnya dia memakai pakaian kasual dan menghindari burger, di versi Ramadhan Rush ini, orang gendut tersebut memakai baju muslim dan harus menghindari ketupat agar ia tidak berubah menjadi gemuk lagi.

Suasana yang dibangun pun kental dengan Bulan Suci Umat Islam ini, seperti suasana senja menjelang buka puasa, bangunan masjid sebagai background, dan masih banyak lagi.

Penasaran? Pengguna ponsel Nokia dapat langsung mengunduh game ini melalui Ovi Store.




( eno / eno )


Sumber detik com

Artikel yang Berkaitan

0 komentar:

Post a Comment