Monday, October 24, 2011

Komikoo, Baca Komik Sambil Main Game

Komikoo, Baca Komik Sambil Main Game

Bandung - Menggabungkan komik dan game, demikian konsep yang diusung oleh Komikoo, salah satu pelopor situs komik lokal. Komikoo menawarkan pengalaman berbeda bagi mereka yang gemar membaca komik sekaligus doyan nge-game.

Hasilnyapun cukup menarik. Tengok saja produk pertama yang mereka tawarkan di mana diambil dari cerita rakyat legendaris, Timun Mas. Dalam komik sepanjang 14 halaman ini, pengakses bisa menikmati ilustrasi yang dibuat oleh Komikooo sembari memainkan beberapa game di dalamnya.

Labirin, pilih benda, menemukan benda dan puzzle adalah game yang dijumpai di tengah-tengah cerita. Lucunya, apabila pengakses salah di masing-masing tantangan, maka jalur cerita yang mereka nikmati akan melencong dari cerita aslinya.

Kenapa Timun Mas yang diambil sebagai judul komik?

"Di dalam komik, wajib ada 3 hal yakni jagoan, penjahat dan tantangan. Nah, di sini Timun Mas punya semuanya. Pun juga kami ingin mengenalkan cerita rakyat ke masyarakat luas," jelas M Iqbal Aribaskara dari Komikoo.

Produk komik game ini sendiri baru dibuat oleh Komikoo pada Agustus lalu. Sebelumnya, Komikoo memfokuskan diri pada sharing komik dan ilustrasi serta menempatkan diri sebagai komunitas para komikus dan ilustrator.

"Visi kami di sini supaya komikus bisa dikenal luas," demikian papar Iqbal saat berbincang dengan detikINET di ajang Indonesia Bermain, Sasana Budaya Ganesha (Sabuga), Bandung.

Ya, Komikoo menantang siapa saja yang punya kemampuan membuat komik dan ilustrasi untuk memamerkan karyanya di situs mereka. Lantas, semua pengakses situs yang beralamatkan di Komikoo.com bisa menikmati karya-karya mereka tersebut dengan gratis.

Dikatakan lebih lanjut oleh Iqbal bahwa member mereka sejauh ini sudah mencapai 3.800. Target mereka sendiri ialah membuat satu judul per tahun dengan tetap mengandalkan cerita rakyat.

Komikoo menjadi salah satu peserta ajang Indonesia Bermain yang diprakarsai oleh Kummara dan Agate Studio.



( sha / rou )

Sumber detik com

Artikel yang Berkaitan

0 komentar:

Post a Comment